“Islam bukan teroris, dan teroris bukanlah ajaran Islam”
Ucapan yang tegas, ucapan yang benar yang harus kita serukan sebagai
seorang muslim, yang selama ini seringkali dikait-kaitkan dengan
berbagai teror yang terjadi dinegeri kita, Islam tidak pernah
mengajarkan bagi pemeluknya untuk mencapai sebuah tujuan dengan cara
berbuat teror. Islam adalah agama yang membawa kedamaian, membawa
kerukunan, dan ajarannya bisa diterima oleh akal sehat.
Berbuat
teror itu bisa dilakukan oleh siapapun, bisa dilakukan oleh orang
islam, kristen, hindu, budha, rakyat, aparat, perorangan ataupun
berkelompok, pokoknya bisa dilakukan oleh siapapun yang tujuannya adalah
untuk menakut-nakuti, atau berbuat teror agar supaya yang jadi
sasarannya merasa takut, dan teror ini bisa juga ada kaitannya dengan
berpolitik.
Tidak
adil rasanya apabila tiap terjadi teror di negeri ini, entah itu yang
berupa pengeboman, penyerangan, dan teror-teror dalam bentuk lain,
selalu yang pertama dicurigai adalah orang islam, karena sekali lagi
teror itu bisa dilakukan oleh siapapun, jadi belum tentu yang berlaku
teror itu pelakunya adalah orang islam.
Tidak
ada satupun dalil dalam Alquran atau contoh dari Rasulullah yang
memerintahkan atau mencontohkan bagi pengikutnya, untuk mencapai sebuah
tujuan dengan cara berlaku teror kepada kaum kafir, sepanjang sejarah
dakwah yang dicontohkan oleh Rasulullah itu dengan lemah lembut, agar
supaya orang yang kafir itu masuk islam bukan karena takut dengan
teror-teror, atau dengan paksaan, tetapi yang dikehendaki beliau adalah
orang kafir masuk islam karena mengerti bahwa islam itu baik, islam itu
lemah lembut, islam itu indah dan islam itu membawa kedamaian.
Tidak
ada kaitannya sama sekali antara teroris dengan islam, karena islam
tidak pernah mengajarkan untuk berbuat teror, atau menjadi teroris,
kalaupun ada umat islam yang berbuat teror, atau menjadi teroris, jangan
disangkut-pautkan dengan islam, karena islam tidak mengajarkan teroris,
jadi bukan islamnya yang salah tetapi orangnya, sekali lagi “jika ada
umat islam yang berbuat teror, menjadi teroris, BUKAN ISLAMNYA YANG
SALAH, tetapi ORANGNYA”, jadi jangan membuat bingung.
Khusus
untuk bapak kepolisian “ jika tiap teror yang terjadi dinegeri ini,
selalu yang pertama anda curigai dan fokus anda hanya kepada umat islam
saja, maka bisa jadi pelaku yang sebenarnya, malah tenang-tenang saja,
tidak khawatir kalau anda tangkap, sebab fokus anda hanya pada umat
islam. Sekali lagi, BERBUAT TEROR BISA DILAKUKAN OLEH SIAPAPUN, jadi
janganlah anda fokus pada umat islam saja, tegakkan hukum, dengan adil
”.
0 komentar:
Posting Komentar