Senin, 17 Desember 2012

Tetaplah Semangat




Tidak ada gunanya berkeluh kesah dan bersedih hati, kalau hanya untuk menyesali suatu musibah yang telah terjadi. Bersedih hati hanya akan menambah penderitaan dan sakit hati, karena taqdir Allah akan tetap berlaku tanpa diragukan. Bersedih hati dan menyesal hanya akan membuat musibah akan terasa berat dalam hati dan kepedihan menjadi berlipat-ganda. Sebaliknya, dengan bersabar dan memohon kepada Allah, maka semua akan menjadi kecil, bahkan mungkin tidak terasa sama sekali.

‘Ali bin Abi Thalib berkata: “ sesungguhnya jika kamu bersabar, maka taqdir apapun yang berlaku pada dirimu, kamu akan mendapat pahala karenanya. Sebaliknya, jika kamu berkeluh kesah, maka taqdir akan tetap berlaku pada dirimu, sedang kamu berdosa”. [Minhaj Al-Abidin karya Al-Ghozali, hal. 239]

Oleh karena itu, Tinggalkan kesedihan, dan bersabarlah...jika kamu bersabar akan ada pahala untukmu, tetapi jika kamu berkeluh-kesah dan bersedih hati, semua itu takkan bisa mengubah yang telah terjadi, dan kamu akan berdosa dengan ketidaksabaranmu.

Rasulullah SAW juga bersabda:

“ Sungguh menakjubkan urusan orang mukmin, sesungguhnya segala urusannya menjadi kebaikan, dan itu tidak terjadi pada siapapun, kecuali pada orang yang beriman. Jika ia dikaruniai kesenangan, lalu dia bersyukur, maka itu menjadi kebaikan baginya. Begitu juga jika ia ditimpa musibah, lalu dia bersabar, maka itu pun menjadi kebaikan baginya”. [HR. Muslim juz 4, hal. 2295, no. 2999]

SEMANGAT...SEMANGAT... DAN SEMANGATLAH.

0 komentar:

Posting Komentar