Sujud Tilawah adalah sujud
diwaktu membaca atau mendengar ayat-ayat sajdah. Jadi apabila kita sewaktu
membaca Alquran, kemudian kita melewati ayat-ayat sajdah (sujud), maka kita
sunnahkan untuk bersujud. Hukum sujud tilawah ini ialah sunnah. Dalam sebuah riwayat
disebutkan :
Telah berkata ‘Umar,
“Hai manusia, kita melewati ayat sujud. Barangsiapa bersujud ia mendapat
pahala; dan barangsiapa tidak bersujud, ia tidak berdosa”. [HR. Bukhari juz
2, hal. 34]
Kemudian kita tidak disunnahkan
sujud kalau yang membaca ayat itu tidak sujud, sedang kalau yang membaca ayat
itu sujud, kita juga sujud walaupun di dalam shalat. Misalnya sewaktu kita
shalat berjamaah, kemudian imam membaca ayat sajdah, lalu imam itu tidak sujud
tilawah, maka kita tidak boleh sujud tilawah sendiri, atau imam membaca ayat
sajdah, kemudian imam itu melakukan sujud tilawah, maka kita diperintahkan
untuk sujud mengikuti imam. Dalam suatu riwayat disebutkan :
Dari Abu Rafi’, ia
berkata : saya pernah shalat ‘Isyak dengan Abu Hurairah, dan ia membaca surat
Al-Insyiqaq, lalu ia sujud padanya. (setelah selesai shalat) saya bertanya,
“Apa ini ?”. ia menjawab, “Saya pernah sujud pada ayat ini dibelakang Abul
Qasim SAW dan saya akan terus sujud padanya hingga saya bertemu beliau”.
[HR. Bukhari juz 2, hal. 34]
Dan juga diriwayat lain :
Telah berkata Zaid bin
Aslam : Sesungguhnya ada seorang pemuda yang membaca ayat sujud di sisi Nabi
SAW, lali ia menunggu Nabi SAW melakukan sujud. Ternyata Nabi SAW tidak sujud,
maka ia bertanya, “Ya Rasulullah ! Apakah diayat sujud ini tidak ada sujud ?”
Jawab Rasulullah SAW, “Ada ! tetapi engkau menjadi imam kami tentang itu. jika
engkau sujud, niscaya kami pun sujud”. [HR. Ibnu Abi Syaibah. Dalam Nailul
Authar juz 3, hal. 115]
Pada saat kita melakuan sujud
tilawah kita disunnahkan membaca “ sajada wajhii lilladzi kholaqohu wa syaqqo
sam’ahu wa bashorohu bihaulihi wa quwwatihi “. Sebagaimana riwayat berikut :
Dari ‘Aisyah, ia
berkata : Adalah Nabi SAW membaca pada sujud Alquran (sujud tilawah) pada malam
hari, “sajada wajhii lilladzi
kholaqohu wa syaqqo sam’ahu wa bashorohu bihaulihi wa quwwatihi (Bersujud
diriku kepada Tuhan yang telah menciptakannya mendengar dan melihat dengan
kekuatan dan kekuasaan-Nya)”. [HR. Tirmidzi, dan ia berkata : Ini hadits
hasan shahih, juz 2, hal. 47]
Dan didalam Alquran terdapat 15
ayat sajdah (sujud), sebagaiman yang disabdakan Nabi SAW dalam haditsnya :
Dari ‘Amr bin ‘Ash :
bahwasannya Rasulullah SAW telah mengajarkannya lima belas (ayat) sujud didalam
Al-Quran. Tiga dari padanya di surah yang pendek-pendek, dan dua di surah
Al-Hajji”. [HR. Abu Dawud juz 2, hal. 58]
Ayat-ayat sajdah ada lima belas, yaitu :
1.
Al-A’raaf
: 206
2.
Ar-Ra’d : 15
3.
An-Nahl : 50
4.
Al-Israa’ : 109
5.
Maryam : 58
6.
Al-Hajji : 18
7.
Al-Hajji : 77
8.
Al-Furqaan : 60
9.
An-Naml : 26
10.
As-Sajdah : 15
11.
Shaad :24
12.
Fushshilat : 38
13.
An-Najm :62
14.
Al-Insyiqaaq : 21
15.
Al-‘Alaq : 19
~oO[*****]Oo~
0 komentar:
Posting Komentar