Kamis, 20 Desember 2012

Keutamaan Shalat Berjamaah


Keutamaan shalat berjamaah banyak sekali diterangkan dalam hadits-hadits Rasulullah, diantaranya adalah :

1.Shalat berjamaah pahalanya dua puluh tujuh derajat

Dari ‘Abdullah bin Umar, bahwasannya Rasulullah SAW bersabda, “ shalat berjamaah itu lebih utama dari shalat sendirian dengan dua puluh tujuh derajat”. [HR. Bukhari juz 1, hal. 158]

2.Tiap satu langkah menuju masjid, diampuni satu kesalahannya

..., yang demikian itu karena apabila dia berwudhu dan memperbagus wudhunya, kemudian berangkat ke masjid, yang mana tidak ada yang menggerakkan untuk berangkat kemasjid itu kecuali (untuk) shalat, maka tidaklah dia melangkahkan kakinya satu langkah, kecuali diangkat satu derajat untuknya dan dihapuslah dengannya satu kesalahannya,... [HR. Bukhari juz 1, hal. 158]

3.Selalu di doakan oleh para malaikat

...., Dan apabila ia telah shalat, para malaikat terus-menerus mendoakan selama dia masih berada ditempat shalatnya (dan selama belum bathal wudhunya). Malaikat mengucapkan, “Allahumma shalli ‘alaih, Allahummar-hamhu” (ya Allah berilah berkah kepadanya, ya Allah berilah rahmat kepadanya). Dan senantiasa dianggap shalat selama dia menunggu (untuk) shalat. [HR. Bukhari juz 1, hal. 158]

Dan di dalam riwayat Muslim dari Abu Hurairah, Rasulullah bersabda :

... Dan malaikat mendoakan “ Allaahummaghfir lahu, Allaahummar hamhu” (ya Allah berilah ampun kepadanya, ya Allah berilah rahmat kepadanya)... [HR. Muslim juz 1, hal. 459]

4.Mengikuti Sunnah Nabi Muhammad SAW

 Dari Abdullah (Ibnu mas’ud), ia berkata : Barang siapa yang senang  untuk bertemu dengan Allah sebagai orang yang berserah diri besok (pada hari kiamat), maka hendaklah ia menjaga shalat-shalatnya di mana dipanggil (diadzani) untuk shalat itu. Karena sesungguhnya Allah telah mensyariatkan kepada Nabi Kalian SAW dengan sunnah-sunnah petunjuk, dan sesungguhnya mendatangi shalat-shalat itu termasuk sunnah-sunnah petunjuk, Dan seandainya kalian shalat dirumah-rumah kalian sebagaimana orang yang tidak mau datang ke masjid ini shalat dirumahnya, sungguh berarti kalian telah meninggalkan sunnah Nabi kalian, Dan seandainya kalian meninggalkan sunnah Nabi kalian, sungguh kalian akan tersesat... . [HR.Muslim juz 1, hal 453]

5.Semakin banyak jamaahnya, Semakin dicintai Allah

... Dan sesungguhnya shalatnya seseorang berjamaah dengan satu orang itu lebih baik dan lebih bersih daripada shalatnya sendirian, dan shalat berjamaah dengan dua orang itu lebih baik dan lebih bersih dari pada shalat berjamaah dengan satu orang, dan setiap yang lebih banyak jamaahnya maka itu lebih dicintai oleh Allah Ta’aalaa. [HR. Abu Dawud juz 1, hal. 152]

6.Walaupun telat, tetap dihitung sabagai shalat berjamaah

Dari Abu Hurairah , ia berkata : Rasulullah Saw bersabda, “barangsiapa berwudhu dan memperbagus wudhunya, kemudian dia pergi ( ke masjid), tiba-tiba dia mendapati orang-orang telah selesai, maka Allah tetap memberinya pahala seperti pahalanya orang yang telah shalat berjamaah itu, dan dia mendatanginya itu (pahalanya) tidak berkurang sedikitpun dari pahala mereka”. [HR. Abu Dawud juz 1, hal. 155]

7.Khusus untuk shalat Isya’ dan shalat Shubuh apabila dikerjakan dengan berjamaah pahalanya seperti shalat semalam penuh

Dari ‘Utsman bin ‘Affan, ia berkata : Rasulullah SAW bersabda, “barangsiapa yang datang shalat isya’ berjamaah, maka dia mendapatkan pahala (seperti) shalat setengah malam. Dan barangsiapa shalat isya’ dan Shubuh berjamaah, maka dia mendapatkan pahala seperti shalat satu malam penuh”.[HR. Abu Dawud juz 1, hal. 152].

Itulah diantara keutamaan-keutamaan shalat berjamaah yang diterangkan oleh Rasulullah SAW, Walaupun seandainya kita tidak mengetahui keutamaan-keutamaan itu, tetapi kita tetap harus yakin bahwa sesuatu yang diperintahkan dalam agama, dan dicontohkan oleh Rasulullah, pasti akan ada kebaikannya untuk kita apabila kita lakukan. Semoga Allah memberikan keistiqamahan pada kita untuk selalu mengerjakan shalat berjamaah. Aamiin...

0 komentar:

Posting Komentar