Rabu, 19 Desember 2012

Puasa Sunnah 'Arafah

Puasa sunnah ‘Arafah adalah puasa sunnah yang dikerjakan pada tanggal 9 dibulan Dzulhijjah. Puasa ‘Arafah hukumnya adalah sunnah. Keutamaan puasa sunnah ‘Arafah ini adalah apabila dikerjakan bisa menghapus dosa-dosa dua tahun, yaitu satu tahun yang lampau, dan satu tahun yang akan datang, sebagaimana sabda Nabi SAW berikut :


Dari Abu Qatadah ia berkata : Rasulullah SAW bersabda, “ puasa pada hari ‘Arafah (9 dzulhijjah) itu bisa menhapus dosa-dosa dua tahun, yaitu setahun yang lampau dan setahun yang akan datang”. [HR. Jama’ah kecuali Bukhari dan Tirmidzi]

Puasa sunnah ‘Arafah ini hanya disyariatkan bagi orang-orang yang tidak sedang melaksanakan ibadah haji. Sedang bagi orang yang sedang berhajji dipadang ‘Arafah, maka tidak diperkenankan melaksanakan puasa sunnah ini, sebagaimana riwayat berikut :

Dari Abu Hurairah, ia berkata, “Rasulullah SAW melarang puasa “Arafah di padang ‘Arafah”. [HR. Ahmad dan Ibnu Majjah]

Hadits diatas maksutnya adalah Rasulullah SAW  melarang orang yang berada di ‘Arafah, artinya orang yang sedang wukuf di ‘Arafah/orang yang sedang berhajji melakukan puasa ‘Arafah. Jadi, puasa sunnah ‘Arafah  ini hanya disyariatkan bagi orang yang sedang tidak berhajji.

Maka alangkah besar keutamannya bagi kita apabila bisa melaksanakan puasa sunnah ini, puasa satu hari saja apabila dilakukan dengan ikhlas dan benar maka akan bisa menghapus dosa-dosa yang pernah kita lakukan setahun yang lalu dan setahun yang akan datang. Maka persiapkanlah diri anda mulai dari sekarang untuk benar-benar ingin melakukan puasa sunnah ‘Arafah ini, karena puasa sunnah ini hanya bisa dikerjakan pada tanggal 9 dibulan Dzulhijjah saja. Tidak bisa dikerjakan dibulan yang lain.

Ya Allah perkenankanlah hamba-Mu ini untuk bisa melaksanakan puasa sunnah ‘Arafah ini.... Aamiin.

0 komentar:

Posting Komentar